Beswan Djarum 2017/2018

"Indonesia Rumah Kita"

18 Juli 2018 - 17 Agustus 2018

Tentang
"Indonesia Rumah Kita"

Keragaman budaya yang dimiliki Indonesia ini merupakan kekayaan yang tak ternilai harganya. Dari Sabang sampai Merauke memiliki kebudayaan yang berbeda-beda. Di Madura ada pesta rakyat yang disebut Karapan Sapi, sedangkan Aceh terkenal dengan Tarian Saman, dan masih banyak lagi.

Saatnya mengekspresikan ide kreatifmu dalam mendokumentasikan ragam budaya di daerahmu melalui Vlog berdurasi 3-5 menit, dengan tema Indonesia Rumah Kita melalui Vlog Competition Beswan Djarum 2017/2018.

Timeline

PERIODE KOMPETISI: 18 Juli - 17 Agustus 2018

Periode
Pendaftaran

18 - 31 Juli 2018

Peserta harus mendaftarkan diri paling lambat tanggal 31 Juli 2018

Unggah link YouTube

18 Juli - 17 Agustus 2018

Form pendaftaran akan ditutup pada 17 Agustus 2018 pukul 23.55 WIB

Pengumuman
Top 10

23 Agustus 2018

Melalui www.djarumbeasiswaplus.org/vlogcompetition.

Periode
Voting

24 - 31 Agustus 2018

Voting dilakukan selama periode tersebut melalui www.djarumbeasiswaplus.org/vlogcompetition untuk menentukan Juara Favorit dari 10 tim terbaik

Pengumuman
Pemenang

16 September 2018

Penentuan Juara 1, 2, dan 3 akan dilakukan oleh dewan juri. Juara 1, 2, 3, dan Favorit akan diumumkan melalui www.djarumbeasiswaplus.org/vlogcompetition

Workshop
Vlogging

16 September 2018

10 tim terbaik menghadiri workshop bersama juri

Vlogging di Nation Building Beswan Djarum 2017/2018

20-25 September 2018

Juara 1, 2, 3 & Favorit berkesempatan melakukan vlog selama Nation Building Beswan Djarum 2017/2018

Menangkan Hadiah

Mekanisme

Peserta

  1. Peserta merupakan Beswan Djarum 2017/2018
  2. Peserta adalah perorangan atau kelompok dengan maksimal anggota 3 orang
  3. Peserta mendaftarkan diri melalui situs www.djarumbeasiswaplus.org/vlogcompetition. Kemudian menuntaskan form pendaftaran dengan memasukan link YouTube dan mengisi sinopsis (maksimal 500 kata)

Vlog

  1. Vlog berdurasi 3-5 menit. Dibuka dengan opening statement yang mengenalkan diri sebagai Beswan Djarum & diakhiri dengan closing statement yang mengandung kalimat “Indonesia adalah Rumah Kita”
  2. Peserta menggunakan atribut Beswan Djarum (jaket/kemeja official/kaos pelatihan/USB/koper/ransel/agenda/bolpen/handuk dan lainnya) dalam sebagian segmen Vlog menyesuaikan dengan tema yang dipilih
  3. Vlog diunggah ke YouTube dengan format judul: #IndonesiaRumahKita - [Judul] Vlog Competition #BeswanDjarum 2017/2018

Voting

  1. Voting bisa dilakukan dengan login menggunakan akun Facebook
  2. Satu akun Facebook dapat memberi vote lebih dari satu video dan hanya bisa memberi vote satu kali untuk tiap video

Syarat Ketentuan

Vlog Competition

  1. Peserta hanya dapat mengirimkan 1 (satu) video
  2. Vlog harus orisinal, tidak mengandung unsur SARA, pornografi dan politik, serta belum pernah diikutsertakan dalam kompetisi lainnya
  3. Vlog TIDAK BOLEH menggunakan materi pendukung (footage, musik) dari pihak ketiga tanpa izin tertulis dari pemilik materi aslinya. Penggunaan free to use footage/music harus tetap mencantumkan credit title berupa caption, contoh: courtesy of youtube.com/nationalgeographic
  4. Penggunaan bahasa selain Indonesia wajib menyertakan subtitle dalam video
  5. Juri berhak mendiskualifikasi dan membuat ketentuan lebih lanjut bila ditemukan pelanggaran terhadap syarat dan ketentuan di atas
  6. Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

Tim Penjurian

Nantikan kejutannya!

Kevin Hendrawan

Youtuber

Faisal Abdul

Pelaku Industri Kreatif
(Beswan Djarum 2011/2012)

Kriteria
Penjurian

JUARA 1, 2, 3

  • Originalitas ide
  • Keunikan
  • Cara Penyampaian pesan
  • Sinematografi

JUARA FAVORIT

  • Jumlah vote

Ayo Berpartisipasi!

Daftarkan Diri

Pastikan telah membaca seluruh mekanisme serta syarat & ketentuan sebelum mendaftarkan diri anda

Jadilah Kreatif!

Buatlah Vlog anda dengan sekreatif dan seunik mungkin! Originalitas adalah poin penting dalam penjurian

Submit Vlog

Upload Vlog anda di Youtube dan submit karya anda melalui situs www.djarumbeasiswaplus.org/vlogcompetition