Pertama kali saya pikir Djarum Beasiswa Plus itu hanya sebatas beasiswa di pendidikan formal (beasiswa kuliah) saja. Tetapi setelah saya mengikuti perkembangannya, ternyata para Besan Djarum bukanlah hanya penerima beasiswa biasa. Mereka sangatlah luar biasa di mata saya. Kata Plus dalam program beasiswa ini, sangatlah terwakili dengan performance mereka yang percaya diri, memiliki jiwa kepemimpinan, dan mampu berbicara dengan baik di depan umum.
Saya memang menaruh perhatian yang cukup besar terhadap dunia pendidikan. Setelah terlibat dalam acara Djarum Beasiswa Plus ini, saya menyadari jika program ini perlu dikembangkan secara maksimal, sebab program ini berguna untuk kemajuan bangsa. Untuk kedepannya, saya harap soft skill yang diberikan oleh Djarum Beasiswa Plus dapat menjadikan para Beswan Djarum sebagai generasi penerus yang cakap secara akademis, kreatif, dan dapat menjadi pemimpin di masyarakat serta mampu memberikan dedikasi yang terbaik sesuai dengan nilai yang sudah mereka peroleh selama menjadi Beswan Djarum.